Polsek Mangkubumi Tingkatkan Edukasi dan Komunikasi Cegah Covid-19

edukasi dan komunikasi
Kepolisian Sektor (Polsek) Mangkubumi, Polresta Tasikmalaya bersama Muspika terus memberikan edukasi dan komunikasi sosial kepada seluruh elemen masyarakat. Foto: Fauzi SAKATA.ID

REGIONAL, TASIKMALAYA: Kepolisian Sektor (Polsek) Mangkubumi, Polresta Tasikmalaya bersama Muspika terus memberikan edukasi dan komunikasi sosial kepada seluruh elemen masyarakat, untuk terus menerapkan 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak) dimasa pandemi Covid-19.

Pandemi Covid-19 hingga saat ini belum berakhir dan masih menjadi perhatian pemerintah Kota Tasikmalaya. Oleh karena itu, Polsek Mangkubumi bersama Muspika terus memberikan edukasi pentingnya Protokol Kesehatan (Prokes) guna mencegah penularan virus.

Bacaan Lainnya

Kapolsek Mangkubumi, Polresta Tasikmalaya Iptu Endang Wijaya, mengaku, akan terus memberikan edukasi dan komunikasi sosial kepada warga masyarakat terkait pentingnya mematuhi prokes.

“Kami tidak akan bosan untuk terus memberikan pemahaman tentang bahaya covid-19. Apabila ada warga yang tidak menggunakan masker, tentunya akan kami tegur sekaligus diberikan masker,” kata Endang, kepada SAKATA.ID, Jumat (11/12).

Endang menuturkan, dengan menerapkan prokes terutama dalam hal 3M dapat meminimalisir sekaligus menekan angka penularan virus covid-19. Dikarenakan, sampai saat ini belum ada obat yang dapat menyembuhkan dari serangan virus.

“Belum adanya obat yang dapat menyembuhkan sampai saat ini, tentunya kita harus patuh serta melaksanakan prokes dengan baik apabila sedang melakukan kegiatan diluar rumah,” tuturnya.

Karang Taruna Dukung Ssialisasi Prokes

Ditempat yang sama, Ketua Karang Taruna Kecamatan Mangkubumi, Nandang Ali Nurjaman, merespon positif apa yang dilakukan Polsek Mangkubumi dalam hal mensosialiasikan prokes sesuai dengan anjuran pemerintah.

Pihaknya pun, langsung membantu memberikan edukasi kepada warga masyarakat, agar masyarakat tidak bosan menerapkan prokes guna mencegah penularan Covid-19.

“Saya sangat mendukung sekali dalam kegiatan ini. Dimasa pandemi ini, warga masyarakat wajib menerapkan 3M salah satunya menggunakan masker,” terangnya.

Berdasarkan data yang dihimpun SAKATA.ID dari Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, hingga saat ini Kasus Covid -19 di Kota Tasikmalaya terus mengalami peningkatan sebanyak 171 kasus positif covid-19 dalam beberapa hari terakhir ini.

Hingga hari Jumat pagi tadi, terdapat 1.252 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Tasikmalaya, yakni 453 orang sembuh, 766 orang menjalani isolasi, dan 33 orang meninggal dunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *