Sepekan, PDIP Targetkan 9 Kursi, Anggota Gerindra Tersangka

Dok: Redaksi sakata.id

Tasikmalaya, Sakata.id: Sejumlah berita politik yang terjadi sejak Senin (17/5/2021) hingga Sabtu (22/5/2021), masih menarik untuk disimak, mulai dari PDIP targetkan 9 kursi pada pemilu 2024 pada Senin (17/5/2021) hingga anggota anggota DPRD Gerindra jadi tersangka kasus penembakan.

Berikut rangkuman selengkapnya:

Bacaan Lainnya
1. Pemilu 2024 PDIP targetkan 9 kursi, repdem gencar gerakan kawan bantu kawan

Partai Demokrasi Indonesia (PDIP) Kota Tasikmalaya menargetkan 9 kursi di Pemilu 2024 mendatang. Target tersebut merupakan hal yang mungkin dalam kancah politik selama berjuang bersama masyarakat, Senin (17/5/2021).

Sementara itu, DPC Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kota Tasikmalaya, terus melakukan gerakan sosial dengan turun ke masyarakat gelorakan program kawan bantu kawan.

Selengkapnya di sini:

2. Palestina saat ini, 200 orang tewas akibat serangan Israel

Akibat serangan fajar Israel yang berlangsung puluhan menit di jalur Gaza, membuat bangunan-bangunan hancur dan menambah korban tewas dan luka-luka, Selasa (18/5/2021).

Sejak tanggal 10 Mei 2021, Hamas mengaku telah meluncurkan sebanyak 3100 roket ke wilayah Israel. Sementara itu, Iron Done sebagai system pertahanan yang diandalkan Israel tidak mampu membendung roket Hamas.

Selengkapnya di sini:

3. AS jual peluru kendali ke Israel, pantesan blokir sidang DK PBB

Presiden Amerika Serikat Joy Biden telah menyetujui penjualan senjata berupa peluru kendali senilai 735 juta dollar atau setara dengan Rp 10,5 trilyun ke Israel.

Senjata yang akan dijual ke Israel itu jenis amunisi serangan langsung gabungan (JDAM) yang diproduksi Boeing. Melaui perangkat tersebut akan merubah bom yang diluncurkan pesawat tembut manjadi terkendali melaui system GPS.

Selangkapnya di sini:

4. Kawah misterius laut Bali ditemukan China, ada KRI Nanggala

Pasukan China membantu proses evajuasi menemukan sebuah lubang yang diduga kawah misterius di laut bali. Dugaan kuat ada bagian kapal selam KRI Naggala 402 di dalamnya.

Namun, Pangkormada II Laksamana Muda TNI Iwan Isnurwanto menduga di kawah tersebut merupakan tenggelamnya bagian badan tekan kapal selam. Kami hanya memperkirakan saja jika badan tekan kapal selam Naggala, mungkin ada di kawah itu,” kata ia, Selasa (18/5/2021).

Selengkapnya di sini:

5. Pembangunan tol Cigatas, warga tasik urus surat kepemilikan tanah

Rencana pembangunan tol Cigatas mulai dari Bandung via Cileunyi-Garut-Tasikmlaya, dipastikan akan segara terwujud.

Progress menuju pembangunan jalan tol terus berlanjut sampai warga di Tasikmalaya sudah mempersiapkan berkas untuk mengurus surat-surat tanah, Kamis (20/5/2021).

Selengkapnya di sini:

6. Harga minyak duia naik, Mamit: Pertamina masih kompetitif

Harga minyak dunia terus mengalami peningkatan. Alhasil sejumlah operator SPBU swasta menaikan harga BBM.

Kemungkinan harga BBM di Pertamina pun dapat melakukan penyesuaian harga. Dirinya menyakini bahwa sampai saat ini harga BBM Pertamina paling kompetitif, Jumat (21/5/2021).

Selangkapnya di sini:

7. Anggota DPRD dari Gerindra jadi tersangka kasus pembunuhan penembakan warga

Diketahui anggota DPRD dari Gerindra berinisial H (29) di Bangkalan, telah ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus penembakan terhadap warga Sepulu Kabupaten Bangkalan berinisial L (39) hingga meninggal dunia.

Selangkapnya di sini:

(RS-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *