Sinopsis Drama The Uncanny Counter

The Uncanny counter

Hiburan, SAKATA.ID : Sinopsis Drama The Uncanny Counter yang tayang pada tanggal 28 november ini menyajikan drama horor, komedi, kekeluargaan dan action. Drama ini dapat ditonton untuk semua umur.

Drama ini menggantikan drama Search yang sudah tamat penayangannya. Drama The Uncanny Counter yang diperankan oleh Jo Byeong Gyu, Kim Se Jeong, Yoo Jun Sang, Yeom Hye Ran, dan Ahn Suk Hwan.

Bacaan Lainnya

Drama The Uncanny Counter juga mendapatkan rating yang bagus. Beda sedikit dengan rating Drama Start Up. Penggemar drama Korea di Indonesia sangat tidak sabar dengan kehadiran drakor ini.

The Uncanny Counter disutradarai oleh Yoo Sun Dong. Dengan 16 Episode. Kemarin malam telah tayang perdana pada 28 November 2020 pukul 22.30 waktu Korea. 

Sinopsis Drama The Uncanny Counter 

Sinopsis Drama The Uncanny Counter ini menceritakan tentang 4 sekawan yang mempunyai organisasi ‘Counter’ yaitu organisasi kecil rahasia yang memburu roh jahat.

Masing masing dari mereka mempunyai keahlian masing-masing atau kemampuan khusus yang berbeda-beda. 

So Moon (Joe Byeong Gyu) anggota termuda di Counter. Ia adalah seorang anak yang terlibat dalam kecelakaan mobil yang mencurigakan. Orang tua nya meninggal dalam kecelakaan itu dan Ia menderita pincang kaki kirinya. kemampuan khususnya memiliki kekuatan fisik. 

Episode 1 ini menceritakan awal terjadinya kecelakaan yang dialami keluarga So Moon (Joe Byeong Gyu), Kecelakaan terjadi karena sudah ada yang merencanakan.

Dalam perjalanan di mobil, Seseorang yang kenal dengan Ayah So Moon tiba tiba menelpon dan memberikan tahu bahwa ada yang mengincar dirinya. Tak selang waktu lama mobil yang mereka kendarai ditabrak oleh Mobil tronton.

Ayah dan Ibu So Moon tewas seketika. So Moon mengalami pincang pada kakinya. Kini Ia tinggal bersama nenek dan kakeknya.

Ga Mo Tak (Yu Jun Sang) adalah seorang mantan petugas polisi. Ia mengalami kecelakaan 7 tahun yang lalu dan membuat kehilangan ingatannya. Ia adalah orang yang berperilaku baik.

Do Ha Na (Kim Se Jeong) memiliki kemampuan atau indra ke 6. Bisa membaca ingatan seseorang, hanya dengan memegang tangan seseorang. Dapat merasakan keberadaan roh jahat. 

Chu Mhae Hok (Yum Hye Ran) iya adalah seorang koki restoran mie. Tugasnya adalah pembawa berita Counter. Restoran mie ini juga sebagai markas dari organisasi Counter.

Restorannya adalah salah satu bangunan yang diincar oleh pengusaha kaya yang ingin membangun sebuah gedung. Tetapi Chu Mhae Hok tetap ingin mempertahankan Restorannya dan menolak menjualnya.

Mie yang mereka jual sangatlah enak, tetapi tempatnya aneh menurut pandangan para pembeli. Kedai Mie nya hanya buka 3 jam saja, Selalu penuh bahkan harus mengantri.

Perjalanan So Moon Masuk ke Counter

Di drama The Uncanny Counter, Sebelum So Moon masuk ke anggota Counter mereka telah mendapat klien untuk mencari roh jahat yang membunuh seorang kakek. Tidak perlu waktu lama dengan kemampuan indra ke 6 yang dimiliki Do Ha Na. Mereka menemukan target mereka. 

Sayangnya mereka tidak berhasil untuk misi ini. Sayang, Dalam tugas ini salah satu dari mereka yaitu Cheol Jung tewas saat melawan roh jahat. Pada saat yang sam tiba tiba So Moon kemasukan roh nenek (Wi Gen)  yang membuat Ia mempunyai tenaga kuat. 

Saat upacara kematian Cheol Moon, seorang senior dari mereka menghadiri upacara tersebut. Dan menyinggung soal Wi Gen. 

Wi Gen adalah roh baik  yang berkeliaran dan sangat kuat. Roh itu masuk ke dalam tubuh So Moon. Sehingga mereka harus mengajak So Moon untuk bergabung ke Counter untuk menggantikan posisi Cheol Moon.

Karena tak mudah menangkap roh jahat pembunuh itu mereka harus bersusah payah untuk menangkapnya. 

Di drama The Uncanny Counter Choi Jang Mool (Ahn Suk Wan) memiliki tugas untuk bertanggung jawab penuh atas pengeluaran Counter. Dan apa yang akan terjadi pada So Moon? masih teka teki ya, tunggu kelanjutan episode berikutnya ya.

Dari sinopsis drama The Uncanny Counter Mereka memulai petualangannya dengan seru dan kocak. Drama Ini akan terlihat menarik. Joe Byeong Gyu memiliki wajah baby face, Dia sepertinya selalu mendapatkan peran sekolah menengah. Tetapi mereka tetap harus memerankannya dalam peran dewasa. 

Jangan lupa nonton Drama The Uncanny Counter episode 1 yang sudah tayang kemarin malam di Netflix. Drakor ini hadir setiap hari Sabtu dan Minggu di OCN mulai 28 November 2020 pukul 22.30 waktu Korea. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *