Ponsel Terbaik 2021 Versi Benchmark dengan Nilai Tertinggi

Teknologi, SAKATA.ID: Benchmark menjadi salah satu perushaan yang menunjukan kualitas ponsel terbaik 2021 ini. Bahkan penilaiannya juga dengan nama Antutu, seperti nama perusahaannya.

Penilaian dari Benchmark Antutu ini sangat objektif dengan berbagai cara dilakukannya. Entah sudah berapa ribu smartphone yang telah diuji oleh Benchmark Antutu.

Bacaan Lainnya

Ponsel Terbaik 2021 Versi Benchmark Antutu

Dari sekian banyaknya ponsel tersebut, kami akan membahas 5 ponsel saja yang terbaik dari penilaian Benchmark Antutu ini.  Disini kita bahas juga yang tipe Android saja, jadi untuk Iphone tidak termasuk pembahasan.

Melihat begitu banyaknya ponsel yang telah rilis mulai dari perilisan Android. Kita bahas saja 5 ponsel dengan nilai antutu tertinggi.

Oppo Find X3 Pro

Ponsel terbaik 2021 yang menduduki peringkat kelima adalah Oppo Find X3 Pro. Ponsel buatan negeri tirai bambu ini memiliki skor antutu  672.605.

Ponsel yang memiliki gaya yang sangat trendi ini menggunakan chipset Snapdragon 888 dengan CPU octa core kecepatan maksimal 2,84Ghz.

Ponsel ini juga memiliki kapasitas RAM yang sangat tinggi yaitu 8GB dan ada juga varian 12GB. Hal ini untuk menunjang kinerjanya menjadi semakin baik.

Dilengkapi juga dengan empat kamera belakang dengan resolusi 50MP, 13MP, 50MP dan 3MP. Jadi selain performa, kameranya juga sangat bisa diandalkan.

Galaxy S21 Ultra 5G Versi Snapdragon 888

Di Urutan keempat dalam ponsel terbaik ini adalah dari Korea Selatan yaitu seri Galaxy S21 5G. Ponsel yang dirilis pada Januari 2021 ini memiliki skor 673.108 Antutu.

Beda tipis dengan Oppo Find X3 Pro. Untuk performa ponsel Samsung ini sebenarnya ada dua jenis. Ada yang menggunakan chipset Exynos dan juga Snapdragon.

Namun yang masuk jajaran ponsel dengan kualitas tinggi adalah dari Snapdragon 888.  Dibarengi dengan CPU octa core dengan kecepatan  2,9Ghz. 

Untuk kapasitas RAM juga lebih tinggi dari Oppo yaitu 12GB dan 16GB. Jadi anti lag untuk main game apapun.

Kamera belakangnya memiliki empat buah dengan resolusi 108MP, 10MP, 10MP dan 12MP. Kamera depannya juga sangat tinggi dengan resolusi 40MP.

Xiaomi Mi 11

Urutan ketiga dari Brand Xiaomi yang perilisannya baru-baru ini di Indonesia yaitu Mi 11.  Ponsel ini mendapatkan nilai 710.572 Antutu.

Penggunaan chipset Snapdragon 888 juga disematkan dalam ponsel ini. Untuk kecepatan CPU Octa corenya ada di angka maksimal 2,84Ghz.

Kamera belakangnya ada tiga dengan resolusi 108MP, 13MP dan 5MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 20MP.

Untuk kualitas ponsel ini sudah tak perlu ditanyakan lagi. Pokoknya Anda pasti akan merasa puas dengan menggunakannya.

Vivo IQOO 7

Untuk posisi Runner up ponsel terbaik 2021 jatuh ke brand Vivo tepatnya seri IQOO 7. HP yang dirilis pada Januari 2021 ini memiliki skor 724.333 Antutu.

Chipset Snapdragon 8888 dan CPU octa core dengan kecepatan maksimal 2,84Ghz. Untuk kamera belakangnya memiliki tiga dengan resolusi 48MP,13MP dan 13MP.

Secara mengejutkan ponsel ini ada di posisi kedua dari Benchmark Antutu ini. Namun, penilaian memang sangat objektif dilakukan Benchmark Antutu ini.

ROG Phone 5

Untuk posisi puncak dalam daftar ponsel terbaik versi Antutu Benchmark adalah ASUS ROG phone 5. Memang sudah berapa lama ROG selalu menduduki puncak ponsel terbaik di dunia.

Chipset Snapdragon 888 dan CPU Octa core dengan kecepatan 2,84GHz. Ponsel ini memiliki nilai 731.376 Antutu. Ah sudahlah, ponsel ini ga ada yang bisa diperdebatkan, karena seluruhnya sempurna.

Itulah beberapa ponsel terbaik 2021 yang bisa Anda gunakan dan pasti anti gagal. Anda bisa membeli ponsel ini di counter resmi agar dapat garansi langsung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *